Cara Mudah Memutihkan Gigi Kuning Secara Alami dengan Cepat - Memiliki gigi nan putih bersih dan terawat adalah keinginan setiap insan untuk mempercantik penampilannya. Selain itu juga akan mendukung kepercayaan dirinya untuk memberi senyuman pada orang lain(dalam hal positif lho ya ? hehehe). Namun, apa jadinya jika gigi kita terlihat kuning ? Oww, pastinya kepercayaan diri untuk tersenyum akan berkurang. Dan Senyuman yang seharusnya indah berseri menjadi terhalangi oleh gigi yang terlihat menguning. Selain itu dengan gigi yang kuning orang akan mengira bahwa kita kurang rajin, kurang menjaga kebersihan.Maka dari itu mulai sekarang Anda musti rajin-rajin dan teratur merawat gigi.
Gigi yang menguning bisa disebabkan oleh berbagai hal, meskipun telah rajin-rajin mennyikat gigi secara teratur tapi tetap saja gigi terlihat kuning yang berakibat mengurangi penampilan. Memang sekarang ini sangat banyak produk yang menawarkan untuk memutihkan gigi dengan cepat, namun Anda jangan mudah percaya karena pemutih gigi yang berbahan kimia justru malah bisa menyebabkan masalah pada gigi dan gusi.
Sebelum kita mengetahui cara mengatasi gigi yang kuning dan tidak enak dilihat, hehehe. ada baiknya jika kita mengoreksi terlebih dahulu penyebab yang mungkin ada pada diri kita, sehingga gigi terlihat menguning :
- Malas-malasan dalam menyikat gigi
- Praktek menyikat gigi yang salah.
- Terlalu banyak mengkonsumsi kafein pada kopi dan teh.
- Perokok aktif.
- Menggunakan obat pemutih gigi yang tidak cocok.
Tips Memutihkan Gigi Kuning Secara Alami
1. Kulit Jeruk
Kulit jeruk ternyata juga memiliki khasiat untuk memutihkan gigi yang kuning. Dan caranya sangat mudah yaitu hanya dengan menggosokan kulit jeruk pada gigi anda. Namun, bagi anda yang memiliki gigi yang sensitif kulit jeruk ini sangat tidak dianjurkan .
2. Arang
Arang kayu sudah digunakan oleh banyak orang untuk memutihkan gigi pada zaman dahulu kala. Namun anda harus berhati-hati ketika menggunakannya. Tidak boleh terlalu berlebihan karena justru dapat merusak gigi dan gusi.
3. Siwakan
Siwak adalah alat atau dahan pohon yang digunakan oleh orang-orang jaman dulu untuk membersihkan gigi sejak dulu. Namun, usahakan gunakan siwak yang batangnya tidak terlalu kasar dan keras karena bisa merusak gigi dan gusi.
4. Buah dan sayur
Mengkonsumsi buah-buahan dan sayur seperti apel, stroberi dan wortel dipercaya memiliki kandungan yang bisa memutihkan gigi anda. Caranya dengan memakan dan mengunyah buah dan sayuran tersebut seperti biasa.
5. Ramuan daun salam dan Kulit Jeruk
Anda juga bisa menggunakan ramuan tradisional untuk memutihkan gigi. Caranya dengan menggunakan daun salam dan juga kulit jeruk. Keringkan daun salan serta daun jeruk dengan cara dijemur, setelah kering kemudian tumbuk halus lalu tambahkan sedikit air sehingga menjadi sebuah pasta. Selanjutnya tinggal anda pakai sebagai pengganti pasta gigi.
6. Strawberry
Selain enak dimakan, ternyata strawberi juga berkhasiat untuk memutihkan gigi secara alami. Mengkonsumsi buah-buahan dan sayuran seperti buah strawberry, apel, wortel, dan seledri juga bermanfaat sebagai bahan alami pemutih gigi. Anda tidak perlu membuat ramuan khusus, tinggal dikonsumsi seperti biasa, dan gigi anda akan terlihat sehat dan putih.
7. Lemon dan Garam
Butlah pasta gigi yang dibuat dari bahan alami yaitu dari jus lemon yang ditambah sedikit garam. Pasta gigi alami yang satu ini dipercaya membantu memutihkan gigi Anda. Tapi ingat jangan terlalu sering, karena garam dapat merusak lapisan gigi.
8. Biji Buah Pinang
Biji buah pinang bermanfaat untuk merawat gigi kita. Biji buah pinang diyakini oleh masayarakat dulu dapat membantu untuk memutihkan gigi. Caranya yaitu dengan membakar biji buah pinang hingga hangus lalu dihaluskan hingga lembut. Lalu gosokan biji buah pinang yang telah halus tersebut ke gigi kita dengan menggunakan sabut pinang atau kain katun. Lakukan 2 minggu sekali. Dan tunggu hasilnya. Oh iya, selain dapat memutihkan gigi, biji pinang juga dapat memperkuat gigi lho!
9. Susu
Tahukah anda, beberapa produk susu yang terjual di pasaran seperti keju atau jenis makanan lain (yogurt) yang mengandung kalsium yang tinggi akan sangat baik dikonsumsi untuk membantu memutihkan dan menguatkan gigi kita. Jadi perbanyaklah konsumsi makanan yang mengandung kalsium tinggi terutama susu.
10. Sikat Gigi Teratur
Tips terakhir yaitu usahakan anda menyikat gigi setiap hari sebanyak 3x, atau minimal 2x sehari yaitu pada pagi hari, siang dan pada malam hari sebelum anda tidur, dan jangan lupa pilihlah sikat gigi yang aman untuk gusi anda. Menyikat gigi yang baik minimal memerlukan waktu selama 3 menit untuk waktu normalnya. Menyikat gigi juga tidak perlu keras-keras karena dapat merusak gusi anda. Lakukan kebiasaan baik ini secara rutin agar kesehatan gigi anda tetap terjaga.
Baca juga :
Cara Ampuh Mengatasi Gigi Ngilu Dengan Cepat
Demikian artikel dari kami mengenai Cara Mudah Memutihkan Gigi Kuning Secara Alami dengan Cepat, silahkan dicoba dan semoga bisa berhasil menjadikan gigi Anda menjadi lebih putih dan sehat. Salam suskes ^_^.